Saya harus tahu usia kehamilan saya

  Share


Ada beberapa cara untuk mengetahui usia kehamilan:

  • Perempuan dapat menghitung berapa hari sejak ia terlambat mendapatkan hari pertama menstruasinya (HPMT). Banyak perempuan mencatat hari pertama menstruasinya setiap kali ia mendapatkan menstruasi sehingga mereka bisa menentukan usia kehamilannya (Tautan menuju kalkulator kehamilan)
  • Perempuan dapat melakukan pemeriksaan fisik yang dilakukan oleh perawat, bidan, atau dokter. Petugas medis profesional yang berpengalaman dapat memerika usia kehamilan melalui pemeriksaan panggul sejak usia kehamilan 6 minggu dari hari pertama menstruasi.
  • Perempuan dapat melakukan USG. Hal ini direkomendasikan jika:

-Perempuan tidak yakin mengenai hari pertama menstruasi terakhirnya (HPMT) dan pemeriksaan fisik tidak dapat menentukannya, atau

-Perempuan telah mengalami kehamilan tanpa mengalami menstruasi setelah aborsi atau persalinan.

Informasi tambahan:

Kehamilan secara umum ditentukan dengan hitungan minggu, mulai dari hari pertama menstruasi terakhir (HPMT) dan tidak ditentukan dari masa subur perempuan seperti yang banyak dilakukan orang-orang. 18 Jika perempuan memiliki siklus menstruasi yang teratur, ovulasi biasanya terjadi 2 minggu setelah menstruasi dimulai, dan masa subur terjadi tidak lama dari proses ovulasi. Sehingga, usia kehamilan kira0kira 2 minggu lebihnya dari minggu dimana masa subur sudah terlewati (tanggal dimana terjadi hubungan seksual). Jika anda menghitung usia kehamilan berdasarkan tanggal kemungkinan anda berhubungan seksual, anda harus menambah jarak waktu 2 minggu untuk mendapatkan usia perkiraan kehamilan anda.