Apa saja kekurangan kondom perempuan?

  Share


Kondom harus digunakan dengan benar untuk mencegah kehamilan. Jika kondom tidak digunakan sebelum penis menyentuh vagina, kehamilan dapat terjadi, karena sperma dapat keluar sebelum kondom digunakan.

Ketika menggunakan kondom perempuan, pasangan harus memastikan bahwa penis berada di dalam kondom dan bukan berada di antara kondom dan vagina dan ujung kondom yang satunya tetap berada di luar vagina.

Kondom perempuan dapat terdorong masuk ke dalam vagina dan kehilangan efisiensi.

Jika seseorang memiliki ruam dan menggunakan perawatan dengan krim, krim medis dapat mempengaruhi efektivitas kondom lateks. Kondom poliuretan dapa digunakan dalam kasus ini.

Kondom perempuan cenderung lebih mahal dibanding dengan kondom laki-laki dan tidak di semua negara tersedia.